-->

Cara Pemberian Obat



Mungkin belum banyak yang tahu kan guys tentang pemberian obat dengan cara apa saja
disini saya akan mencoba menulis artikel tentang hal tersebut
langsung saja yuk guys cekidot



Pemberian obat terbagi menjadi beberapa cara yaitu :

1. Peroral yaitu cara pemberian obat yang melalui mulut / ditelan dan penggunaan ini dapat mencapai efek lokal dalam usus, misal obat cacing. Adapun obat yang mencapai lambung itu untuk mendapatkan efek dari obat jenis antasida yang dapat meredakan asam lambung, dan efek yang lain nya juga masih banyak.
2. Oromukosal yaitu cara pemberian obat yang lewat mulut juga akan tetapi lebih tepatnya lewat rongga mulut, dan hal ini dibagi menjadi 2 bagian lagi yaitu sublingual dan bucal

  • Cara pemakaian Sublingual yaitu dengan cara meletakkan obat di bawah lidah, banyak digunakan untuk penyakit jantung dan efek yang di timbulkan lebih cepat.
  • Cara pemakaian Bucal dengan cara meletakkan di antara pipi dan gusi.

3. Parenteral  yaitu cara pemberian obat yang menembus kulit / selaput lendir, ternyata cara / macam penyuntikan tidak hanya cuma satu antara lain nya adalah
  • Subkutan : melalui bawah kulit
  • Intramuskular : melalui dalam otot
  • Intravena : dilakukan melalui pembuluh darah
  • Intraarteri : melalui pembuluh nadi
  • Intracutan : dilakukan ke dalam kulit
  • Intralumbal : dilakukan ke bagian ruas tulang belakang
  • Intraperitonial : dilakukan ke dalam rongga perut
  • Intrakardiak : dilakukan ke dalam jantung
  • Intrapleural : dilakukan ke dalam rongga pleura
  • Intraartikuler : dilakukan ke dalam celah sendi

4. Implantasi yaitu cara pemberian obat yang berbentuk pelet steril yang dimasukkan di bawah kulit dengan alat khusus yang disebut "Trocar"
5. Rektal yaitu cara pemberian obat melalui dubur
6. Transdermal yaitu cara pemberian obat melalui permukaan kulit berupa obat yang diserap oleh kulit secara perlahan lalu masuk ke peredaran darah dan langsung ke jantung.

Bisa dimengerti kan guys ?
mudah-mudahan bermanfaat :D

8 Responses to "Cara Pemberian Obat"

  1. mksih bnyk mas, sngt bermanfaat skli nih buat sya ilmuny

    ReplyDelete
  2. infonya bagus nih gan :D

    ReplyDelete
  3. parental sama dubur ngeri gan :v

    ReplyDelete
    Replies
    1. menurut ane si malahan ngeri lewat parental gan
      soalnya sakit gimana gitu
      nah kalo lewat dubur kaya penggunaan suppositoria itu malah enak gan
      gak perlu repot" minum ato nahan sakitnya karena obat
      tinggal masuk cuss blesss
      hehe :D

      Delete
  4. Makasih infonya mas,, bertambah lagi ilmu saya nih,.

    ReplyDelete
  5. Weh... nice info gan... lmyan nambah ilmu...

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel