-->

Keuntungan dan Kekurangan dari Sediaan Kapsul






Hai guys,
Sekarang kita membahas tentang keuntungan dan kerugian sediaan kapsul.
Langsung saja yuk cekidot :

Keuntungan dari bentuk sediaan kapsul


  • Bentuknya menarik
  • Mudah ditelan & cepat hancur sehingga proses absorpsi di dalam tubuh lebih cepat
  • Cangkang kapsul tidak berasa maupun berbau sehingga dapat menutupi rasa pahit dari obat yang di isikan di dalam kapsul
  • Dokter dapat mengkombinasikan berbagai obat dan berbagai dosis sesuai kebutuhan pasien
  • Kapsul dapat di isi dengan cepat karena tidak menggunakan bahan tambahan seperti dalam pembentukan tablet maupun pil
Kerugian dari bentuk sediaan kapsul
  • Tidak dapat digunakan untuk obat yang mengandung zat higroskopis (menyerap lembab)
  • Tidak dapat digunakan untuk obat yang mengandung zat yang beraksi dengan cangkang kapsul
  • Tidak dapat digunakan untuk obat yang mengandung zat menguap karena cangkap kapsul sendiri tidak dapat menahan penguapan karena pori-pori kapsul sendiri tidak bisa menahannya
  • Tidak dapat diberikan untuk balita / dibawah umur lima tahun
  • Tidak dapat dibagi

Tambahan sedikit tentang cara penyimpanan kapsul yang benar sebagai berikut :
  • Jangan diletakkan ditempat yang terlalu lembab atau dingin dan kering
  • Disimpan di botol kaca lengkap dengan penutup yang rapat dan diberi silica (bahan pengering)
  • Disimpan di wadah botol plastik yang tertutup rapat serta diberi silica (bahan pengering)

Semoga artikel diatas dapat bermanfaat :D

0 Response to "Keuntungan dan Kekurangan dari Sediaan Kapsul"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel